Dok, saya seorang gadis dan masih perawan saya mau tanya apakah masturbasi yang terlalu sering itu bisa menghilangkan keperawanan? Terimakasih.
Fitria (Perempuan Lajang, 23 Tahun), teratai_XXXXX@yahoo.com
Tinggi Badan 154 Cm dan Berat Badan 42 Kg
Jawaban
Masturbasi yang tidak menyentuh selaput dara tidak akan mengganggu keperawanan, bila yang dimaksud masih perawan adalah utuhnya selaput dara (hymen).
Tapi jika masturbasi dilakukan dengan memasukkan jari tentu akan mengganggu selaput dara apalagi jika tersentuh cukup kuat pada kedalaman dan jarak tertentu. Terutama bila selaput daranya tidak elastis tentu saja memasukkan jari-jari ke dalam bisa saja menyentuh selaput dara.
Masturbasi yang paling aman dilakukan dan tidak mengganggu selaput dara adalah dengan sentuhan pada zona erotika klitoris (klentit) atau pada Labia Mayora ( bibir vagina luar ) bukan memasuk - masukkan benda hingga dalam.
Dr. Andri Wanananda MS
Anggota Ikatan Dokter Indonesia (IDI) dan Asosiasi Seksologi Indonesia (ASI) serta pengajar di Fakultas Kedokteran Universitas Tarumanegara Jakarta.
Redaksi: redaksi[at]detikhealth.com
Informasi pemasangan iklan
Ines - 7941177 ext.523
Elin - 7941177 ext.520
email : iklan@detikhealth.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar